Bagi
yang sedang mencari rumah sakit yang memiliki fasilitas lengkap dan dekat
dengan bandara Adi Soemarmo, Rumah Sakit Mangesti Rahayu bisa menjadi pilihan
yang tepat. Rumah sakit ini berlokasi di Colomadu, Karanganyar, hanya sekitar 5
kilometer dari bandara yang semakin ramai penerbangannya. Rumah sakit ini juga
baru saja diresmikan oleh Bupati Karanganyar Juliyatmono pada Senin, 23 Oktober
2023.
Rumah
sakit Mangesti Rahayu merupakan rumah sakit tipe C yang berdiri di lahan seluas 6000 meter
persegi dengan nilai investasi sebesar Rp 10 miliar lebih. Rumah sakit Mangesti Rahayu juga
memiliki visi untuk memberikan pelayanan kesehatan yang prima, profesional, dan
humanis kepada masyarakat.
Layanan Poliklinik
Rumah
sakit Mangesti Rahayu memiliki berbagai layanan poliklinik yang siap melayani kebutuhan
kesehatan masyarakat. Ada poli penyakit dalam, poli anak, poli kandungan, poli
gigi, poli bedah, poli syaraf, atau poli orthopedi. Semua poli ini dilengkapi
dengan dokter spesialis yang berpengalaman dan profesional.
Ada
juga pemeriksaan laboratorium, farmasi, fisioterapi, dan konseling di rumah
sakit ini. Biaya pelayanan di rumah sakit ini terjangkau karena rumah sakit ini
menerima pasien BPJS Kesehatan dan asuransi kesehatan lainnya. Selain itu,
rumah sakit ini juga memiliki sistem antrian online yang memudahkan masyarakat
untuk mendapatkan nomor antrian tanpa harus datang ke lokasi
Layanan Rawat Inap
Bagi
yang membutuhkan perawatan lebih intensif, rumah sakit ini bisa memanfaatkan
layanan rawat inap di rumah sakit ini. Rumah sakit ini memiliki kapasitas 103
tempat tidur yang terbagi menjadi kelas 1 dan 2. Ada juga fasilitas ICU, NICU,
PICU, dan radiologi yang canggih dan modern.
Rumah
sakit Mangesti Rahayu menyediakan ruang operasi yang steril dan aman, serta ruang
isolasi untuk pasien yang membutuhkan. Selain itu,RS Mangesti Rahayu juga
memiliki fasilitas pendukung seperti kantin, mushola, ATM, dan parkir yang luas
dan nyaman. RS Mangesti Rahayu juga memberikan perhatian khusus kepada pasien
rawat inap dengan memberikan layanan asuhan keperawatan 24 jam, nutrisi yang
sesuai dengan kondisi pasien, serta edukasi kesehatan bagi pasien dan keluarga.
Pendaftaran Secara Online
Rumah
sakit Mangesti Rahayu juga menyediakan kemudahan bagi pasien yang ingin mendaftar secara
online melalui aplikasi ‘Halo Mangesti’. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk mendaftar
melalui aplikasi ‘Halo Mangesti’:
- Download aplikasi Halo Mangesti di Play Store.
- Login atau Registrasi awal dengan nomor
WhatsApp yang aktif untuk verifikasi OTP.
- Masukkan data diri anda, seperti nama,
nomor telepon, tanggal lahir, nomor rekam medis(Lihat pada kartu berobat)
- Klik Pendaftaran
·
Pilih Pasien LAMA/BARU
·
Pilih TANGGAL PERIKSA
·
Pilih JENIS KELAMIN
·
Pilih KLINIK
·
Pilih DOKTER
- Mendapatkan bukti pendaftaran
·
Yang dapat dilihat pada menu TIKET BOOKING
- Lakukan verifikasi kedatangan
Saat di RS MANGESTI RAHAYU
melalui mesin APM (Anjungan Pendaftaran Mandiri)
·
Pilih Menu BOOKING
·
Masukkan NOMOR BOOKING
- Menunggu antrian pemeriksaan kesehatan di klinik yang dituju.
Jadwal Praktek Dokter
Berikut jadwal praktek dokter RS Mangesti Rahayu yang beragam dan sesuai dengan kebutuhan pasien :
Rumah
sakit ini juga memiliki tim dokter yang siap melayani pasien gawat darurat 24
jam. Selain itu rumah sakit Mangesti Rahayu juga memiliki ambulans serta layanan home care yang siap memberikan pelayanan kesehatan bagi pasien yang membutuhkan.
Rumah Sakit Mangesti Rahayu adalah salah satu pilihan terbaik untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau di wilayah Bandara Adi Soemarmo. Jangan ragu untuk menghubungi rumah sakit ini jika membutuhkan bantuan medis atau konsultasi dokter.